RONGGOBLEDHEXS » » MANFAAT MENGKONSUMSI KACANG

MANFAAT MENGKONSUMSI KACANG


Apakah Anda doyan mengonsumsi kacang sebagai camilan? Ternyata, di balik kebiasaan ini tersimpan manfaat menyehatkan yang harus Anda ketahui.

Seperti dilansir dari bbc.co.uk, mereka yang rajin mengonsumi kacang minimal seminggu sekali akan mengalami peningkatan sebesar 11% serta terhindar dari kematian dini karena berbagai macam penyakit.

Peneliti dari Dana-Farber Cancer Institute and Brigham and Women's Hospital mengatakan bahwa manfaat yang paling jelas dari rajinnya mengonsumsi kacang-kacangan adalah berkurangnya risiko kematian akibat penyakit jantung sebanyak 29%. Selain manfaat tersebut, dia juga menjelaskan bahwa kematian akibat kanker juga dapat berkurang sebanyak 11%.

"Kacang-kacangan mengandung lemak tak jenuh, protein, dan berbagai macam vitamin serta mineral. Semuanya ini baik untuk melindungi kesehatan jantung dan meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Sehingga mengonsumsi segenggam kecil secara rutin mampu membuat Anda berumur panjang," jelasnya.

Walaupun begitu, agar Anda tetap mendapatkan manfaat menyehatkan dari kacang, sebaiknya Anda menghindari mengonsumsi kacang yang sudah diolah atau diberi zat tambahan seperti pewarna, pemanis buatan, maupun garam yang tinggi.

Sumber : merdeka.com

Ditulis Oleh : Unknown ~ Informasi Online ~

Anda Sedang Membaca Artikel Tentang "MANFAAT MENGKONSUMSI KACANG" Diposting Oleh Unknown pada hari Kamis, 20 Maret 2014. Saran dan Kritik Dapat Anda Sampaikan Lewat FORMULIR KONTAK di sebelah kanan, Terimakasih atas kunjungannya,Semoga Bermanfaat... "SALAM SUKSES DARI KAMI...!"

0komentar:

Posting Komentar

Autosubmitter

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
 
Support :Google | Yahoo | YouTube | Bing | Twitter | Facebook
Copyright © 2014 - . RONGGOBLEDHEXS - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
TUKAR LINK | Sitemap | About Me | Contact us | Privacy Policy
Powered by Blogger